Google Doodle untuk Rayakan Imlek Punya Fitur Tersembunyi

Tetapi Doodle Google kali ini bukan animasi biasa. Ia bisa berfungsi sekaligus sebagai game yang terinspirasi dari pertunjukan wayang tradisional China.

Liberty Jemadu
Selasa, 05 Februari 2019 | 11:28 WIB
Google Doodle yang juga berfungsi sebagai game untuk merayakan Imlek 2019. [Google]

Google Doodle yang juga berfungsi sebagai game untuk merayakan Imlek 2019. [Google]

Hitekno.com - Google menyambut Tahun Baru Imlek 2019 yang jatuh pada 5 Februari lewat doodle yang muncul pada halaman awal pencarian. Didominasi dengan warna merah, Google doodle itu menampilkan siluet babi di dalam sebuah lingkaran yang berada di tengah-tengah doodle.

Lingkaran tersebut juga digunakan Google sebagai huruf O dalam kata Google. Tak hanya itu, disekelilingnya juga terlihat 11 animasi binatang yang merupakan simbol dari masing-masing zodiak atau shio China.

Tahun ini adalah transisi dari tahun anjing ke tahun babi, shio terakhir dalam siklus ke-12 yang mewakili setiap tahun dalam zodiak China. Babi dianggap sebagai tanda kemakmuran dalam budaya Asia.

Tetapi Doodle Google kali ini bukan animasi biasa. Ia bisa berfungsi sekaligus sebagai game yang terinspirasi dari pertunjukan wayang tradisional China. Berbeda dengan wayang golek dan kulit di Indonesia, wayang di Negeri Tirai Bambu terbuat dari potongan kertas.

Game itu sendiri dinamai Shadow Art oleh Google.

"Doodle hari ini juga merayakan tradisi kuno wayang, yang juga memiliki tempat khusus dalam festival ini. Tahun ini, orang di seluruh dunia bisa merayakan tahun baru Imlek dan tradisi seni wayang itu dengan Shadow Art," tulis Google dalam blog resminya.

Shadow Art, game Google Doodle, sudah dilengkapi teknologi kecerdasan buatan (AI). Oleh karena itu, untuk memainkan game ini diperlukan kamera depan laptop atau ponsel. Nantinya, pengguna tak hanya diajak untuk bermain game saja, namun juga bisa mempelajari sepintas tentang sejarah wayang tradisional Cina.

Cara memainkan Shadow Art sebenarnya terbilang sederhana, yakni cukup dengan menggunakan kedua tangan dan bentuk 12 binatang yang menjadi shio dari kalendar Cina dengan mengikuti pola di layar menggunakan kamera laptop atau kamera depan smartphone.

Untuk membentuk shio pertama, pengguna diberikan waktu yang tidak terbatas. Tapi untuk level berikutnya, durasi untuk membentuk binatang shio dipangkas menjadi 20 detik saja.

Menariknya, game Shadow Art sudah bisa dimainkan per tanggal 5 Februari 2019 dan tersedia dalam 11 pilihan bahasa, termasuk Bahasa Indonesia.

Berita Terkait
TERKINI

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB

Meningkatkan sistem keamanan menjadi langkah yang baik, tetapi upaya tersebut hanya menjangkau permukaan penyalahgunaan ...

internet | 07:24 WIB
Tampilkan lebih banyak