Meresahkan, Ini 5 Berita Hoaks yang Menyebar Selama 2018

Tentunya deretan hoaks ini meresahkan masyarakat.

Dinar Surya Oktarini
Kamis, 27 Desember 2018 | 20:30 WIB
5 kabar hoaks sepanjang 2018. (Instgram/@jabarsaberhoaks)

5 kabar hoaks sepanjang 2018. (Instgram/@jabarsaberhoaks)

Hitekno.com - Beberapa waktu lalu, Gubernur Provinsi Jawa Barat, Ridwan Kamil meresmikan tim Jabar Saber Hoaks. Tim yang dibentuknya untuk melawan hoax dan informasi negatif di Jawa Barat.

Jabar Saber Hoaks hadir untuk melawan arus informasi negatif yang bisa memecah belah serta membuat keresahan di masyarakat.

Seiring dengan akhir tahun 2018 yang segera berakhir, tim Jabar Saber Hoaks merilis deretan hoaks yang berbedar di masyarakat.

Baca Juga: Game Horor Indonesia Pamali Siap Dirilis, Catat Tanggalnya

5 kabar hoaks sepanjang 2018. (Instgram/@jabarsaberhoaks)
5 kabar hoaks sepanjang 2018. (Instgram/@jabarsaberhoaks)

Deretan hoaks tersebut berhasil membuat masyarakat resah sepanjang tahun 2018 ini.

Berikut lima hoaks yang tersebar di kalangan masyarakat selama 2018 yang berhasil diringkas oleh tim Jabar Saber Hoaks.

1. Kotak Kardus KPU

Baca Juga: Ditekan AS, Penjualan Smartphone Huawei Malah Tembus 200 Juta Unit

Beberapa waktu lalu kabar mengenai kotak kardus KPU ini viral di media sosial bahkan diberitakan.

Kabar hoaks ini terus diperkuat dengan adanya unggahan capture berita dari salah satu berita online dengan judul terkait dan makin tersebar di dunia maya.

Namun kenyataanya tidaklah benar, kotak suara tersebut merupakan bebahan dasar duplex atau karton kedap air.

Baca Juga: Gokil, Begini Atraksi Penerjun Payung Pesan Ojol dari Udara

2. HEI TAYO berarti ''Aku Yahudi''

Prank Hei Tayo sempat viral di media sosial, namun di balik hal tersebut ada oknum tak bertanggung jawab yang menganggap 'Hey Tayo' memiliki arti 'Aku Yahudi'.

Nyatanya, hal tersebut bukanlah berita yang benar, lagu Hey Tayo tak memiliki arti seperti yang diberitakan. Jadi jangan mudah percaya dan buktikan faktanya dulu ya guys.

Baca Juga: 7 Tahun Lalu Jual Ginjal demi iPhone 4, Ini Kondisinya Sekarang

3. Perubahan Nama Kementrian Agama

Selain kotak kardus dan Hai Tayo, kabar perubahan nama kementrian agama merupakan hal yang mengejutkan.

Melalui broadcast yang beredar dalam sebuah grup WhatsApp, kabar tersebut menyebar dan mengatakan bahwa Kementrian Agama akan berganti nama menjadi Kementrian Urusan Haji Zakat dan Wakaf.

Menanggapi hal ini, Presiden Joko Widodo menegaskan bahwa tidak ada yang berubah nama dari Kementrian tersebut.

4. Pengehentian Pelayanan Publik Bagi Penunggak BPJS Kesehatan

Setelah Kementrian Agama, kabar Hoaks mengenai BPJS juga cukup membuat sejumlah masyarakat panik. Pasalnya berita tersebut terkait dengan pemberhentian Pelayanan Publik bagi anggota BPJS Kesehatan yang menunggak.

Kabar tak benar ini menyebar melalui media sosial mengatakan bahwa masyarakat tak akan mendapat pelayanan apabila tak menjadi peserta atau belum melunasi tunggakan BPJS sebelum 1 Januari 2019.

Tampak meyakinkan, edaran tersebut didesain seresmi mungkin dengan menambahkan narahubung kantor BPJS Kesehatan dan Website BPJS Kesehatan resmi.

5. Bonus Natal Kuota Internet 36 GB

Hoaks terakhir yang baru-baru ini meresahkan masyarakat yaitu mengenai bonus kuota internet sebanyak 36 GB.

Kabar Hoaks ini awalnya beredar yang merupakan pembagian paket internet gratis sebesar 36 GB selama 6 bulan.

Apabila kamu mendapatkan pembagian pesan tersebut, kamu diharuskan meng-klik sebuah tautan yang ada di broadcast informasi tersebut.

Nyatanya, tautan tersebut merupakan sebuah laman yang berisi penipuan.

Itu tadi deretan hoaks yang pernah terjadi dalam tahun 2018 yang berhasil dirangkum oleh tim Jabar Saber Hoaks.

Ada baiknya setelah mendapatkan kabar yang sedikit meragukan memeriksanya terlebih dahulu dan tidak terburu-buru dan mempercayainya.

Berita Terkait
TERKINI

Jaringan internet yang ditawarkan HSPnet berkapasitas tinggi hingga 6 Tb/s....

internet | 10:48 WIB

Intel juga mengumumkan jajaran sistem-sistem AI baru yang skalabel dan terbuka, produk-produk generasi berikutnya dan ko...

internet | 18:50 WIB

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB
Tampilkan lebih banyak