Break Dance Lagu PSY, Aksi Kocak Maskot Oppo Ini Jadi Viral

Jago break dance juga ya maskot smartphone Oppo ini.

Dinar Surya Oktarini
Minggu, 23 September 2018 | 11:00 WIB
Maskot Oppo. (medium.com)

Maskot Oppo. (medium.com)

Hitekno.com - Brand smartphone Oppo memiliki boneka maskot yang digunakan untuk menarik perhatian calon pembeli, seperti dalam video yang menjadi viral di Instagram beberapa waktu lalu terlihat maskot Oppo ini menari di tengah pusat perbelanjaan.

Sebuah video yang diunggah dalam akun Instagram @awreceh.id ini berhasil menarik perhatian ribuan netizen untuk memutarnya.

Pasalnya dalam video tersebut tidak hanya satu namun, segerombolan lima maskot smartphone Oppo sedang asyik melakukan tarian break dance.

Baca Juga: Perangkat iPhone 4 Tak Bisa Lagi Gunakan Aplikasi WhatsApp

Aksi tersebut berlangsung di tengah-tengah pusat perbelanjaan ponsel yang tidak diketahui keberadaanya.

Beberapa di antaranya ada yang sampai berguling-guling di lantai untuk menirukan tarian yang biasanya diiringin lagu dengan tempo cepat tersebut.

Sedangkan tiga lainnya tidak mau kalah heboh berdiri di belakang sambil memutar kepalanya sekencang-kencangnya.

Baca Juga: Kaya Mendadak, Pria Ini Temukan Bongkahan Emas Senilai Rp 1,1 M

Lengkap dengan diiringi lagu bertempo cepat milik penyanyi asal Korea Selatan PSY berjudul Gentelman, kelima maskot yang identik dengan warna putih dan hijau tersebut bergerak mengikuti irama.

Aksi pertunjukkan tarian mereka ini lantas menjadi sorotan dan menjadi perhatian netizen yang sedang berbelanja di pusat perbelanjaan tersebut.

Tidak hanya menarik perhatian netizen yang sedang ramai di tempat tersebut, video tersebut juga lantas menjadi viral di media sosial Instagram.

Baca Juga: Spesifikasi Oppo F7, Si Selfie Expert dengan Teknologi AI

Beberapa netizen meninggalkan kesannya di kolom komentar yang menyebut atraksi tersebut sangat menghibur.

Akun @rizmapcy berkomentar ''GW malah gemas'' dengan ditambah emoticon tertawa.

@annandanova berkomentar ''receh banget humor gua''.

Baca Juga: Perbandingan Spesifikasi Vivo V11 Pro vs Oppo F9

Komentar lain datang dari akun @adivarahmah yang menyebutkan maskot tersebut sedang latihan untuk mengikuti lomba ''sedang mempersiapkan lomba dance''.

Video maskot Oppo menari break dance ini telah diputar sebanyak 7 ribu kali dan mendapat 183 ribu komentar netizen, ada-ada aja ya kelakuan maskot smartphone Oppo ini.

Berita Terkait
TERKINI

Jaringan internet yang ditawarkan HSPnet berkapasitas tinggi hingga 6 Tb/s....

internet | 10:48 WIB

Intel juga mengumumkan jajaran sistem-sistem AI baru yang skalabel dan terbuka, produk-produk generasi berikutnya dan ko...

internet | 18:50 WIB

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB
Tampilkan lebih banyak