Heboh, Ini Momen Langka Sepanjang Gelaran Asian Games 2018

Momen langka yang harus kamu ingat di gelaran Asian Games 2018.

Dinar Surya Oktarini
Sabtu, 01 September 2018 | 18:00 WIB
Selebrasi atlet jetski Aqsa Sutan Aswar. (Suara.com)

Selebrasi atlet jetski Aqsa Sutan Aswar. (Suara.com)

Hitekno.com - Pesta olahraga Asian Games 2018 telah sampai di penghujung acara, besok tepatnya (2/09/2018) kita akan menyaksikan bersama upacara penutupan gelaran olahraga terbesar se-Asia ini.

Acara yang berlangsung kurang lebih dua minggu dan diadakan di dua kota sekaligus yaitu, Jakarta dan Palembang ini membawa kesan tersendiri bagi masyarakat Indonesia.

Tidak hanya pertandingannya saja yang berkesan dan akan selalu dikenang, tetapi momen-momen langka selama gelaran Asian Games 2018 yang juga menjadi perbincangan netizen.

Baca Juga: Dapat Orderan CEO Sendiri, Driver Ojol Ini Pamer Foto Bareng

Berikut momen langka di gelaran Asian Games 2018 yang berhasil HiTekno rangkum, simak yuk. 

1. Gaya Selebrasi Kevin Sanjaya

Momen langka Asian Games 2018. (Suara.com)
Momen langka Asian Games 2018. (Suara.com)

Kevin Sanjaya berhasil mengalahkan pasangan China, Li Junhui/Liu Yuchen pada babak final bulu tangkis beregu putra lewat dua game langsung (21-17, 21-18).

Baca Juga: Medali Kedua, Indonesia Raih Perak di Heartstone Asian Games 2018

Kevin Sanjaya melakukan selebrasi unik dengan menempelkan tangan di bawah telinganya di depan net menghadap tim pasangan Cina.

2. Tim Dayung Indonesia

Timnas dayung Indonesia. (Suara.com)
Timnas dayung Indonesia. (Suara.com)

Tim dayung Indonesia sukses mempersembahkan medali emas untuk Indonesia, tim dayung Indonesia pada nomor delapan putra punya selebrasi unik nih.

Baca Juga: Banyak Atlet Sixpack, Netizen Minta Asian Games 2018 Diperpanjang

Mereka kompak berpegangan tangan sambil melompat kegirangan.

Tidak hanya itu, setelah selesai melompat, delapan atlet dayung tersebut pun tidak lupa melakukan sujud syukur.

3. Selebrasi Aqsa Sutan Aswar

Baca Juga: Wajib Lakukan Cara Sederhana Ini Jika iPhone Lemot

Momen langka di Asian Games 2018. (Suara.com)
Momen langka di Asian Games 2018. (Suara.com)

Atlet Aqsa Sutan Aswar berhasil mempersembahkan medali emas ke-12 untuk Indonesia pada cabang olahraga Jetski.

Sutan merayakan kemenangannya tersebut dengan hal unik lho, atlet berusia 21 tahun tersebut mengibarkan bendera merah putih dengan berkeliling arena jetski.

4. Selebrasi Jonatan Christie

6 Pack Promise. (Playstore)
Selebrasi Jonatan Christie. (Suara.com)

Pebulutangkis Jonatan Christie berhasil meraih medali emas di tunggal putra dan melakukan selebrasi yang paling menjadi sorotan.

Atlet yang dikenal dengan panggilan Jojo ini membuka bajunya dan memperlihatkan tubuh atletisnya.

Selebrasi Jojo tersebut sukses membuat publik dan para pengguna media sosial heboh.

5. Jokowi dan Prabowo Berpelukan

Presiden Joko Widodo berpelukan dengan ketua IPSI Prabowo Subianto. (Twitter/@jokowi)
Presiden Joko Widodo berpelukan dengan ketua IPSI Prabowo Subianto. (Twitter/@jokowi)

Terakhir dan nggak kalah heboh adalah ketika Presiden Joko Widodo dan ketua IPSI Prabowo Subianto berpelukan bersama dengan atlet silat Hanifan Yudani Kusumah yang berhasil mendapatkan emas.

Ketiganya berpelukan dalam selubung bendera merah putih.

Dari momen langka yang terjadi selama gelaran Asian Games 2018 berlangsung, momen unik mana yang jadi favorit kamu?

Berita Terkait
TERKINI

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB

Meningkatkan sistem keamanan menjadi langkah yang baik, tetapi upaya tersebut hanya menjangkau permukaan penyalahgunaan ...

internet | 07:24 WIB

Di tengah tingginya frekuensi insiden keamanan siber di Indonesia, hanya 53 persen yang siap untuk mencegah insiden ters...

internet | 07:25 WIB

Berikut adalah beberapa kata kunci yang perlu kita pahami, agar kita dapat lebih mengenali istilah AI....

internet | 09:45 WIB

Nokia Bell Labs mendemonstrasikan teknologi proof-of-concept ini untuk pertama kalinya....

internet | 08:53 WIB

Pasar generatif AI dan cloud di Indonesia diprediksi terus tumbuh....

internet | 14:44 WIB
Tampilkan lebih banyak