AMD Sarankan Upgrade Graphic Card ke 6 GB atau Lebih, 4 GB Tak Lagi Relevan

Baca ini dulu sebelum upgrade Graphic Card.

Agung Pratnyawan
Sabtu, 06 Juni 2020 | 13:15 WIB
AMD Radeon RX 5500 XT. (AMD)

AMD Radeon RX 5500 XT. (AMD)

Hitekno.com - Berapa VRAM graphic card atau kartu grafis kamu? 4 GB atau sudah 8 GB? AMD belum lama ini menyarankan kalau untuk upgrade setidaknya VRAM 6 GB.

Terlebih untuk kamu yang ingin memainkan game PC dengan performa terbaik. Terlebih game AAA baru yang makin berat seiring berjalannya waktu.

Kenapa begitu? Karena AMD menilai kalau game sekarang dan di masa depan membutuhkan lebih dari VRAM 4 GB. Buat kamu yang mau upgrade graphic card, disarankan 6 GB atau lebih.

Baca Juga: 17 Game PC Ringan untuk Laptop Kentang, Intel HD Jalan!

Hal ini disampaikan Adit Bhutani, Product Marketing Specialist AMD lewat postingan di blog community AMD pada 6 Mei 2020 kemarin.

Disebutkannya, beberapa game PC AAA lebih mendapatkan manfaat dari pemakaian VRAM yang lebih besar. Karena membutuhkan tempat penyimpanan yang lebih memadai.

AMD Radeon VII. (AMD)
AMD Radeon VII. (AMD)

Game PC baru yang meluncur, akan mendukung resolusi yang lebih tinggi, dan membutuhkan ruang penyimpanan asset lebih besar, hingga effek visual lainnya.

Baca Juga: 15 Game PC Ringan di Steam untuk Laptop Kentang, RAM 4 GB Jalan!

AMD pun memberikan contoh hasil benchmark beberapa game PC AAA yang membandingkan antara graphic card dengan VRAM 4 GB dan 8 GB.

Hasilnya cukup signifikan, beberapa game ini mendapatkan peningkatan FPS hanya dengan memakai VRAM lebih besar padahal GPU mereka sama.

Pengujian ini dilakukan pada kartu grafis AMD Radeon RX 5500 XT dengan versi VRAM 4 GB dan VRAM 8 GB. Nampak Borderlands 3 mengalami peningkatan FPS sampai 12 persen.

Baca Juga: Bawa Performa Gahar, Ini Harga AMD Radeon RX 5700 Series

Sedangkan Call of Duty Modern Warfare meningkat 22 persen FPS, dan Forza Horizon 4 mendapati peningkatan 18 persen. Peningkatan terbesar dialami Wolfenstein 2: The New Colossus yakni sampai 24 persen.

Hasil pengujian AMD Radeon RX 5500 XT VRAM 4 GB vs VRAM 8 GB. (AMD)
Hasil pengujian AMD Radeon RX 5500 XT VRAM 4 GB vs VRAM 8 GB. (AMD)

Adit Bhutani juga menyoroti beberapa masalah yang bisa terjadi dengan pemakaian VRAM kecil, bahkan untuk gamer yang bermain game PC di resolusi 1080p.

  1. Error Messages and Warning Limits
  2. Lower Framerates
  3. Gameplay Stutter and Texture Pop-in Issues

Belum lagi dengan game-game baru yang makin meningkatkan minimum spesifikasinya. Yang nantinya membuat Graphic Card makin kesulitan.

Baca Juga: Computex 2019: AMD Radeon RX 5700 Klaim Tundukkan Nvidia GeForce RTX 2070

Seperti DOOM Eternal yang meminta VRAM 8 GB untuk meinkan di Ultra Nightmare dengan mendapatkan rata-rata 75 FPS di resolusi 1080p pada AMD Radeon RX 5500 XT.

Sedangkan Graphic Card VRAM 4 GB tidak bisa menjalankan setting terebut karena kekurangan memori grafis. Kasus ini bisa terjadi pula di game PC lainnya.

Karena itulah AMD menganggap kartu grafis VRAM 4 GB makin tidak relevan untuk game PC masa depan. Buat kamu yang ingin upgrade Graphic Card, disarankan setidaknya VRAM 6 GB atau lebih.

Berita Terkait
TERKINI

Western Digita menghadirkan solusi penyimpanan untuk industri media dan hiburan dengan kecepatan tinggi dan kapasitas be...

gadget | 10:59 WIB

Samsung Galaxy A15 dibekali fitur Smart Switch, memudahkan pindah data....

gadget | 11:06 WIB

Manfaatkan fitur AI di Samsung Galaxy Tab S9 series untuk memenuhi kebutuhan profesionalmu sehari-hari...

gadget | 10:21 WIB

Vivo V30 Series diklaim memiliki berbagai fitur yang mendukung perjalanan mudik lebih seru....

gadget | 10:20 WIB

Cek apa saja fitur andalan Realme 12 5G ini....

gadget | 10:11 WIB

Kamera FUJIFILM INSTAX mini 99TM ini merupakan seri premium terbaru dari kamera instan analog INSTAX sekaligus evolusi d...

gadget | 15:32 WIB

Cek berapa harga resmi dan spesifikasi yang ditawarkan Xiaomi 14....

gadget | 14:28 WIB

Ya, dengan HP Rp 1 jutaan sudah bisa jadi teman mudik dengan asyik....

gadget | 10:11 WIB

Jajaran Xiaomi 14, Xiaomi Watch 2, Xiaomi Watch S3, dan Xiaomi Smart Band 8 Pro ini telah resmi tersedia di pasaran....

gadget | 10:03 WIB

Xiaomi Indonesia resmi membawa jajaran produk terbarunya ini, cek apa saja....

gadget | 14:41 WIB

Xiaomi 14 dirancang dengan lensa optik Leica Summilux, desain compact dan performa handal....

gadget | 14:32 WIB

Pengguna Samsung Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5 bisa menikmatik kecanggihan Galaxy AI segera....

gadget | 17:08 WIB

Momen Lebaran yang sudah dekat bisa menjadi kesempatan bagi kita untuk bersama-sama mengarsipkan foto, video, hingga dok...

gadget | 15:46 WIB

PayDay Sale Maret 2024 menawarkan harga spesial HP POCO....

gadget | 11:29 WIB

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB
Tampilkan lebih banyak