Arkeolog Ungkap Rahasia Telur 1.700 Tahun dari Zaman Romawi Kuno

Telur ini dianggap sebagai simbol kelahiran dan kesuburan pada masa Romawi kuno.

Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia

Posted: Kamis, 12 Desember 2019 | 07:00 WIB
Telur berusia 1.700 tahun. (Oxford Archeology)

Telur berusia 1.700 tahun. (Oxford Archeology)

Hitekno.com - Para arkeolog belum lama ini menemukan sebuah telur berusia 1.700 tahun dari zaman Romawi kuno. Rahasia besar mengenai telur ini lalu terungkap seiring dengan penemuan ini.

Telur berusia 1.700 tahun ini ditemukan di Buckinghamshire, Inggris. Telur ini ditemukan saat dilakukan penggalian situs arkeologis di Berryfields tahun 2007 hingga 2016 lalu.

Dilansir dari Daily Mail, saat pertama kali ditemukan, telur ini berada di sebuah lubang yang menembus permukaan air. Bersama dengan telur ini ditemukan beberapa benda-benda yang terawetkan entah sengaja atau tidak.

Baca Juga: Ditemukan Ikut Menjadi Fosil, Ternyata Dinosaurus Tak Bebas dari Kutu

Benda-benda yang ditemukan bersama telur ini adalah sepatu kulit dan keranjang kayu. Karena sudah berusia 1.700 tahun, tekstur telur ini sudah sangat rapuh. Dari 4 yang ditemukan, 3 di antaranya pecah dan mengeluarkan bau tidak sedap.

Para arkeolog mengaku bahwa bau tidak sedap tersebut begitu menyengat di hidung dan terus terngiang-ngiang di kepala dan indera penciuman para ilmuwan.

Telur berusia 1.700 tahun. (Oxford Archeology)
Telur berusia 1.700 tahun. (Oxford Archeology)

Setelah melakukan penelitian, lokasi penemuan telur berusia 1.700 tahun ini merupakan sebuah lubang kuno yang digunakan untuk menumbuk gandum dan membuat minuman keras.

Baca Juga: Ini Perbandingan Planet Jupiter dengan Bumi, Jauh Banget Bedanya!

Pada abad ketiga, lubang ini lalu digunakan menjadi sebuah sumur harapan tempat para warga setempat memberikan persembahan pada dewa.

Kembali ke masa Romawi kuno, telur dimaknai sebagai hal yang sangat istimewa dan memiliki makna yang disakralkan. Telur biasanya dikaitkan dengan dewa Mithras dan Mekurius. Telur ini dianggap sebagai simbol kelahiran dan kesuburan.

Telur berusia 1.700 tahun. (Oxford Archeology)
Telur berusia 1.700 tahun. (Oxford Archeology)

Kemungkinan besar, warga setempat pada masanya menggunakan telur sebagai persembahan pada dewa di lokasi sumur harapan tersebut.

Baca Juga: Chimera, Makhluk Campuran Babi dan Monyet Ciptaan Ilmuwan China

Penemuan ini memiliki kaitan dengan ditemukannya cangkang-cangkang telur di kuburan Romawi. Hal ini menjelaskan benar mengenai betapa telur dimaknai sebagai hal yang istimewa.

Satu-satunya telur berusia 1.700 tahun yang bertahan ini lalu akan dipamerkan di Museum Daerah Buckinghamshire sebagai bagian dari sejarah bangsa Romawi kuno.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Apa yang Terlihat Ungkap Cara Kamu Menyelesaikan Masalah

Berita Terkait
Berita Terkini

Motor listrik menjadi primadona dalam beberapa tahun terakhir, terutama di perkotaan. Pembeliannya terus meningkat dalam...

sains | 16:14 WIB

Menyambut tahun 2025, terdapat beberapa kunci tren yang diprediksi akan terus membentuk masa depan biometrik di pasar In...

sains | 15:42 WIB

Tidak hanya direncanakan sebagai objek wisata, air dari Sendang Tirto Wiguno juga akan diolah menjadi air minum bagi war...

sains | 20:58 WIB

Keputih, yang dulunya menjadi tempat pembuangan akhir (TPA) Kota Surabaya, kini telah bertransformasi menjadi kampung la...

sains | 20:50 WIB

Program Kampung Berseri Astra (KBA) telah menjadi harapan baru bagi warga di kawasan 13 Ulu....

sains | 20:42 WIB