9 Aplikasi Edit Video Tanpa Watermark, Gratis! Tanpa Ribet

Cari aplikasi edit video tanpa watermark, cek rekomendasi ini.

Agung Pratnyawan
Sabtu, 01 Januari 2022 | 11:51 WIB
VN Video Editor Maker VlogNow. (Google Play Store)

VN Video Editor Maker VlogNow. (Google Play Store)

Hitekno.com - Kalian mulai menggemari dunia videografi? Mungkin kalian sangat menikmati untuk mengedit berbagai video, namun kadangkala kalian harus menyimpan video tersebut dengan adanya sebuah Watermark. Terasa sangat mengganggu bukan? Berikut aplikasi edit video tanpa Watermark.

Mungkin banyak yang mengatakan bawa Watermark seperti halnya sebuah logo atau identitas pencipta untuk aplikasi tersebut. Watermark merupakan tanda air atau markah tinta.

Namun terkadang watermark tersebut memiliki ukuran yang cukup besar dan dirasa mengurangi keindahan dari hasil video tersebut.

Baca Juga: 6 Aplikasi Edit Video di Laptop, Cocok untuk Pemula dan Profesional

Berikut rekomendasi aplikasi edit video tanpa Watermark ditangkum HiTekno.com.

1. Inshot

Aplikasi Edit Video - InShot. (Google Play Store)
Aplikasi Edit Video - InShot. (Google Play Store)

Aplikasi edit video ini terbilang cukup mudah untuk dioperasikan apalagi untuk para pengguna baru. Dalam aplikasi ini kalian bisa melakukan berbagai pengeditan seperti menambahkan teks stiker pengeboran video dan lain-lain.

Baca Juga: 5 Aplikasi Edit Video Gratis di Android, Hasilnya Bisa Selevel Pro

Aplikasi ini juga bisa digunakan untuk para pengguna Android dan iPhone.

2. FilmoraGo - Free Video Editor

FilmoraGo Video Editor & Maker. (Google Play Store)
FilmoraGo Video Editor & Maker. (Google Play Store)

Di dalam aplikasi edit video ini rupanya terdapat beberapa tools atau fitur yang terbilang cukup lengkap untuk menyempurnakan hasil video kalian seperti menggabungkan beberapa video, pemotongan video, l memberikan efek, transisi, musik dan teks.

Baca Juga: 8 Aplikasi Edit Video di Laptop Terbaik, Mudah Digunakan

3. Video Show - Video Editor 

VideoShow - Editor Video Musik. (Google Play Store)
VideoShow - Editor Video Musik. (Google Play Store)

Yang paling menarik dari aplikasi ini adalah adanya fitur video compressing di mana bisa memperkecil ukuran penyimpanan dari video tersebut. Kalian bisa mengatur resolusi dan FPS dari video tersebut.

Sama seperti halnya video editor lainnya di dalam aplikasi ini bisa menambahkan berbagai filter, stiker, tema dan lain-lain.

Baca Juga: 7 Aplikasi Edit Video TikTok Mudah, Bikin Makin Kece

4. Magisto Editor Video dan Pmebuat Presentasi

Magisto - Video Editor & Music Slideshow Maker. (Google Play Store)
Magisto - Video Editor & Music Slideshow Maker. (Google Play Store)

Aplikasi ini telah mendapatkan 50 juta kali download, aplikasi ini di kembangkan oleh Magisto by Vimeo. Bagaimana di dalam aplikasi ini terdapat fitur yang cukup menarik seperti template yang siap digunakan dan secara otomatis akan mengolah video kalian untuk beberapa kebutuhan seperti ucapan ulang tahun, undangan acara, pengumuman hari ulang tahun dan lain-lain.

5. VidTrim Pro - Video Editor

VidTrim Pro - Video Editor. (Google Play Store)
VidTrim Pro - Video Editor. (Google Play Store)

Yang paling menarik dari aplikasi ini adalah adanya fitur untuk mengkonversi file video MP4 menjadi MP3 atau hanya berbentuk lagu dan musik saja tanpa adanya gambar.

Selain itu aplikasi ini juga bisa mengambil gambar dari frame video tersebut. Aplikasi ini juga memiliki beberapa fitur yang ada di beberapa aplikasi editor video pada umumnya.

6. Kine Master - Video Editor

KineMaster - Video Editor. (Google Play Store)
KineMaster - Video Editor. (Google Play Store)

Aplikasi ini diklaim sebagai salah satu aplikasi yang sangat mudah dalam pengoperasiannya dan sangat mudah dipahami untuk para pengguna baru yang baru saja berkecimpung di dunia editing video.

Di dalam aplikasi ini terdapat fitur yang bisa kalian gunakan untuk membuat transisi video, filter, tema, serta mengatur kecerahan warna. UNtuk menghilangkan watermark, kamu harus membeli fitur Pro yang ada dalam aplikasi.

7. VivaVideo - Video Editor&Maker

VivaVideo - Video Editor&Maker. (Google Play Store)
VivaVideo - Video Editor&Maker. (Google Play Store)

Rupanya aplikasi editor video ini banyak yang menggunakan bagi para pengguna Android. Selain itu dia aplikasi ini terdapat berbagai fitur untuk menggabungkan video atau foto, musik, teks, filter dan transisi yang sangat ciamik.

Selain itu di aplikasi ini juga terdapat fitur untuk memperlambat atau mempercepat durasi video. 

8. Quik - Free Video Editor

GoPro Quik: Video Editor & Slideshow Maker. (Google Play Store)
GoPro Quik: Video Editor & Slideshow Maker. (Google Play Store)

Aplikasi ini sudah sangat familiar terutama bagi para pengguna GoPro. Rupanya di dalam aplikasi ini terdapat berbagai fitur yang dinilai sangat membantu para editor untuk membuat video mereka semakin sempurna.

Namun ketika kalian mengedit video melalui aplikasi ini akan terdapat sebuah Watermark namun setelahnya kalian bisa menghapus Watermark tersebut. 

9. VN Video Editor Maker VlogNow

VN Video Editor Maker VlogNow. (Google Play Store)
VN Video Editor Maker VlogNow. (Google Play Store)

Di dalam aplikasi ini juga terbilang cukup mumpuni untuk beberapa editor yang mulai profesional dalam melakukan pengeditan video. Namun aplikasi ini juga terbilang cukup mudah dipahami untuk para pengguna barunya.

Terdapat fitur yang terbilang cukup lengkap seperti color grading, pengatur kecepatan setiap frame video, bagian yang paling menarik dari video ini juga terdapat template kecepatan video setiap frame agar menghasilkan ala-ala sinematik yang sangat ciamik. 

Nah itulah beberapa rekomendasi aplikasi edit video tanpa Watermark yang bisa kalian gunakan untuk memperindah hasil karya video kalian. Kira-kira mana nih aplikasi pilih kalian?

Kontributor: Sofia Ainun Nisa
Berita Terkait
TERKINI

Manfaatkan fitur AI di Samsung Galaxy Tab S9 series untuk memenuhi kebutuhan profesionalmu sehari-hari...

gadget | 10:21 WIB

Vivo V30 Series diklaim memiliki berbagai fitur yang mendukung perjalanan mudik lebih seru....

gadget | 10:20 WIB

Cek apa saja fitur andalan Realme 12 5G ini....

gadget | 10:11 WIB

Kamera FUJIFILM INSTAX mini 99TM ini merupakan seri premium terbaru dari kamera instan analog INSTAX sekaligus evolusi d...

gadget | 15:32 WIB

Cek berapa harga resmi dan spesifikasi yang ditawarkan Xiaomi 14....

gadget | 14:28 WIB

Ya, dengan HP Rp 1 jutaan sudah bisa jadi teman mudik dengan asyik....

gadget | 10:11 WIB

Jajaran Xiaomi 14, Xiaomi Watch 2, Xiaomi Watch S3, dan Xiaomi Smart Band 8 Pro ini telah resmi tersedia di pasaran....

gadget | 10:03 WIB

Xiaomi Indonesia resmi membawa jajaran produk terbarunya ini, cek apa saja....

gadget | 14:41 WIB

Xiaomi 14 dirancang dengan lensa optik Leica Summilux, desain compact dan performa handal....

gadget | 14:32 WIB

Pengguna Samsung Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5 bisa menikmatik kecanggihan Galaxy AI segera....

gadget | 17:08 WIB

Momen Lebaran yang sudah dekat bisa menjadi kesempatan bagi kita untuk bersama-sama mengarsipkan foto, video, hingga dok...

gadget | 15:46 WIB

PayDay Sale Maret 2024 menawarkan harga spesial HP POCO....

gadget | 11:29 WIB

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB

Berapa harga Samsung Galaxy A55 5G dan Samsung Galaxy A35 5G?...

gadget | 18:30 WIB
Tampilkan lebih banyak