Ucapan Kiboy Terbukti, ONIC Berhasil "Botaki" Turret Bigetron

Psywar Kiboy terbukti, ONIC mampu tampil ciamik di MPL Season 9 Week 7.

Rezza Dwi Rachmanta
Senin, 04 April 2022 | 17:43 WIB
Nicky Fernando alias Onic Kiboy, Pro player Mobile Legends dari ONIC Esports. (MPL ID)

Nicky Fernando alias Onic Kiboy, Pro player Mobile Legends dari ONIC Esports. (MPL ID)

Hitekno.com - ONIC berhasil tampil ciamik pada MPL Season 9 Week 7 lalu. Cukup menarik, kemenangan ONIC atas Bigetron berhasil membuktikan psywar yang dilontarkan oleh Kiboy.

Sebelum ini, pemilik nama Nicky Fernando tersebut mengaku bahwa dirinya tak terlalu peduli dengan META Botak Bigetron. Ia hanya ingin terus berlatih hingga memperoleh hasil maksimal di tiap laga MPL Season 9.

Roamer andalan ONIC itu juga membeberkan strategi untuk menembus slot Upper Bracket di Playoffs MPL Season 9. "Yang pertama tetap latihan itu harus, wajib. Karena banyak kegiatan juga dan lainnya. Tetap konsisten sama semangat tim juga" kata Kiboy.

Baca Juga: Build Item Aulus Tersakit ala RRQ Albert, Bikin ONIC Tumbang!

Ia pernah melontarkan psywar dalam menanggapi META Botak milik BTR. Sebelum laga, Kiboy percaya diri bahwa mereka bisa "membotaki" turret BTR.

"META Botak BTR ya? Yang pertama gue lihat lucu sih. Kalau dari gue nggak tahu ya. Gue nggak peduli yang gitu-gitu. Yang penting main yang bener aja dan semua lancar mah. Buat tim BTR, hati-hati kita botaki Turret kalian," ungkap Kiboy sebelum laga lawan BTR.

Psywar ONIC Kiboy. (YouTube/ MPL Indonesia)
Psywar ONIC Kiboy. (YouTube/ MPL Indonesia)

Benar saja, Bigetron akhirnya takluk di tangan ONIC dengan skor 1 vs 2. Kembalinya "Sang Kage", Drian, turut mendongkrak permainan ONIC di laga tersebut.

Baca Juga: Auto Sakit, Ini Build Item Valentina Jungler Versi Aura Fire High

Sempat ditekan, ONIC berhasil comeback dan mengunci kemenangan game pertama dengan skor 14 vs 11 di menit ke-20.

Permainan apik Bottle dengan Lunox dan strategi Baxia Jungler milik BTR mampu membalas kekalahan Robot Merah di game pertama. BTR menyudahi game kedua dengan skor 11 vs 3 dalam kurun waktu 14 menit saja.

Pada game ketiga, giliran ONIC yang menekan Bigetron. Landak Kuning sudah menghancurkan 7 turret sementara BTR hanya mampu mencuri 1 turret hingga menit ke-13.

Baca Juga: Daftar Combo Hero Bucin di Mobile Legends, Bikin Jomblo Cuma Melongo

Game ketiga Bigetron vs ONIC. MPL Season 9 Week 7. (YouTube/ MPL Indonesia)
Game ketiga Bigetron vs ONIC. MPL Season 9 Week 7. (YouTube/ MPL Indonesia)

Kedua tim cukup berhati-hati dan bermain objektif. Menyerang menggunakan Lord, ONIC berhasil merebut game ketiga dengan skor 6 vs 2 di menit ke-13.

Perlu diketahui, ONIC tampil trengginas di MPL Season 9 Week 7. Meski menghadapi dua big match melawan BTR dan EVOS, namun ONIC mampu mendulang poin.

Landak Kuning memenangkan dua big match melawan BTR dan EVOS dengan skor masing-masing 2 vs 1 dan 2 vs 0. Dua kemenangan membuat ONIC kembali menempati posisi kedua klasemen sementara. ONIC memiliki persentase peluang 88 persen dalam merebut tiket Playoffs Upper Bracket MPL Season 9.

Berita Terkait
TERKINI

Astra Carnival: The Prince Cup 2024 digelar dengan sistem kompetisi yang telah diperbarui....

games | 11:44 WIB

HoYoverse akan menghadirkan event menarik dan keseruan lainnya di Tears of Themis....

games | 09:50 WIB

Kota mana saja gelaran Genshin Impact ini berlangsung....

games | 10:16 WIB

Setelah rilis di Xbox Series X/S dan PC, kini Hi-Fi RUSH dihadirkan ke PS5....

games | 14:10 WIB

Tak hanya update, HoYoverse juga perayakan anniversary pertama Honkai Star Rail....

games | 10:29 WIB

Jangan lewatkan tes amplifikasi Zenless Zone Zero....

games | 12:37 WIB

Film dokumenter "Suara Alam" merupakan Genshin Impact dan Discovery Channel bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan ...

games | 15:51 WIB

Garena CODM Indonesia memberikan hadiah spesial untuk para pemain yang bisa didapatkan melalui event spesial Ramadan Ral...

games | 15:16 WIB

Chiori, karakter baru yang dikenalakan HoYoverse untuk Genshin Impact....

games | 16:35 WIB

Serangkaian event waktu terbatas dan bonus dalam game akan hadir untuk menyambut perilisan Honkai Impact 3 Bagian 2....

games | 08:31 WIB

Seperti apa game PC ini? Nightingale adalah game survival-crafting PVE....

games | 18:13 WIB

Early access game Nightingale ini akan segera hadir di PC melalui Steam dan Epic Game Store....

games | 21:19 WIB

Brasil akan menjadi tuan rumah kompetisi Free Fire tertinggi dunia untuk kedua kalinya....

games | 15:54 WIB

Undawn akan mendapatkan petualangan baru dengan hadirnya map Dragon Gate Street....

games | 20:51 WIB

Zenless Zone Zero adalah ARPG fantasi urban terbaru dari HoYoverse....

games | 13:38 WIB

Banyak hadiah menarik dan alur cerita seru yang sayang untuk dilewatkan dari event terbatas Tears of Themis ini....

games | 13:31 WIB

Selama periode 31 Januari 14 Februari, pengguna pertama dapat berlangganan PC Game Pass hanya dengan Rp. 14,999! Penawa...

games | 09:49 WIB

ONIC CAMP Vol. 2 akan memberikan pembekalan tentang Ecosystem dan Opportunity yang ada di klub eSports....

games | 10:19 WIB
Tampilkan lebih banyak