Seagate Luncurkan Hard Disk Eksternal Bertema Star Wars

Berapa harga hard disk eksternal edisi Star Wars ini?

Agung Pratnyawan
Kamis, 05 Mei 2022 | 15:32 WIB
Seagate Luncurkan Hard Disk Eksternal Bertema Star Wars. (Seagate)

Seagate Luncurkan Hard Disk Eksternal Bertema Star Wars. (Seagate)

Hitekno.com - Seagate resmi meluncurkan hard disk eksternal baru yang mengusung tema Star Wars, hari ini Jumat (5/5/2022). Tak tanggung-tanggung, dihadirkan tiga hard disk eksternal dengan mengsungung tema dari karakter Star Wars.

Ketiga hard disk eksternal dari Seagate ini terinspirasi dari Boba Fett, Grogu, dan The Mandalorian.

Dirilis pada hari libur penggemar dengan mengusung jargon populer Star Wars "May the Force be With You", penambahan terbaru pada jajaran
perangkat penyimpanan edisi khusus berlisensi dari Seagate ini menghadirkan wujud nyata galaksi untuk para kolektor dan penggemar teknologi.

Baca Juga: Event Sudah Dimulai, Ini Harga Skin Star Wars Mobile Legends

"Kami dengan bangga mengumumkan rilis terbaru dalam kolaborasi berkelanjutan dengan Lucasfilm, yang menghadirkan tiga desain baru dan ikonik bagi para pemain game serta penggemar Star Wars", ujar Jeff Fochtman, Wakil Direktur Utama Senior di Bidang Bisnis dan Pemasaran di Seagate ology.

"Mulai dari desain hingga fungsi hard disk, rilis terbaru ini menghadirkan The Force ke battlestation para penggemar berat Star Wars". lanjutnya.

Termasuk dalam jajaran Star Wars Beskar Ingot Drives, Hard Disk Eksternal FireCuda Edisi Khusus ini tersedia dengan tiga estetika unik yang mewakili setiap karakter legendaris: gaya keren sang pemburu hadiah legendaris, Boba Fett, tampilan Grogu yang ceria, serta cita-cita luhur dan terhormat sang Mandalorian.

Baca Juga: Setelah Star Wars, Mobile Legends Siap Kolaborasi dengan Transformers?

Hard disk ini dilengkapi lampu LED RGB yang dapat disesuaikan dan pada setiap desainnya menampilkan lampu karakter default khusus yang berbeda dari biasanya: merah menyala untuk Boba Fett, biru berpijar untuk Grogu, dan biru pekat untuk Mandalorian.

Seagate Luncurkan Hard Disk Eksternal Bertema Star Wars. (Seagate)
Seagate Luncurkan Hard Disk Eksternal Bertema Star Wars. (Seagate)

Dengan pilihan pencahayaan internal yang dapat disesuaikan, ketiga hard disk ini memungkinkan pemain game serta penggemar Star Wars menghormati galaksi yang jauh di luar sana.

Dengan kapasitas 2 TB, Hard Disk Drive (HDD) Eksternal FireCuda ini dapat digunakan di PC, Mac, PlayStation, dan Xbox, sehingga para penggemar teknologi dapat mengumpulkan serta menyimpan media, file, dan game, apa pun sistem operasinya.

Baca Juga: Mobile Legends Berkolaborasi dengan Star Wars, Hadirkan Skin Khusus!

Didesain dengan sambungan USB 3.2 Gen 1 untuk kompatibilitas universal dan kecepatan transfer, serta didukung dengan bus USB, hard disk yang ringan ini sangat cocok untuk penggemar Star Wars yang mencari penyimpanan keren saat bepergian.

Hard disk edisi khusus Star Wars ini sudah termasuk garansi terbatas Seagate selama tiga tahun dan Rescue Data Recovery Services selama tiga tahun, sehingga pengguna tidak perlu khawatir tentang segala hal yang mungkin terjadi dalam petualangan mereka.

Koleksi baru ini ekslusif tersedia hanya di Tokopedia dengan sistem pre-order hingga tanggal 6 Mei 2022, sehingga penggemar dapat menciptakan galaksi game Star Wars lengkap mereka sendiri, sekaligus merayakan Hari Star Wars sedunia.

Baca Juga: Seagate luncurkan SSD Xbox sebesar 2TB

Setiap hard disk (2TB) tersedia dengan harga khusus pada saat launching Rp 1,499,000 dan Rp 1,749,000 untuk harga normal yang disarankan.

Berminat membeli hard disk eksternal edisi Star Wars dari Seagate ini? 

Berita Terkait
TERKINI

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB

Berapa harga Samsung Galaxy A55 5G dan Samsung Galaxy A35 5G?...

gadget | 18:30 WIB

Dibekali kamera mumpuni, ini cara membuat konten sinematik dengan SamsungGalaxy S24 Series....

gadget | 12:19 WIB

Ini beberapa fitur unggulanPOCO M6 Pro yang diklaim memberikan pengalaman lebih bagi anak muda....

gadget | 12:00 WIB

Harga Samsung Galaxy A05s masih terjangkau, cek berapa sekarang....

gadget | 10:48 WIB

Jika Anda sedang mencari komputer tanpa CPU, Anda bisa cek 4 komputer dari Acer berikut ini....

gadget | 12:44 WIB

Mulai 2 Maret 2024, Vivo V30 sudah dapat diperoleh di seluruh gerai resmi dan mitra Vivo Indonesia....

gadget | 09:48 WIB

Cek seperti apa Huawei FreeBuds Pro 3 ini....

gadget | 18:50 WIB

Samsung akan terus mengembangkan Galaxy Buds Series untuk memberikan kualitas audio dengan kecerdasan dan konektivitas t...

gadget | 15:29 WIB

Redmi Note 13 Series resmi rilis, cek apa saja yang masuk....

gadget | 15:22 WIB

Cek dulu daftar harga Redmi Note 13 Series ini, resmi dihadirkan ke Indonesia....

gadget | 16:26 WIB

Laptop gaming bertema kucing, cek seperti apa Colorfire Meow....

gadget | 18:33 WIB

POCO Indonesia membekali HP baru ini dengan layanan after sales yang memadai....

gadget | 18:09 WIB

Redmi Note 13 Series dipastikan akan meluncur Februari 2024, cek apa yang ditawarkan....

gadget | 17:59 WIB
Tampilkan lebih banyak