Iseng Terbangkan Drone di Area Terlarang, Bandara Ini Ditutup Sementara

Ulah drone lagi-lagi bikin kacau jadwal penerbangan di Bandara Frankurt.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Selasa, 03 Maret 2020 | 17:00 WIB
Ilustrasi drone. (Unsplash/david henrichs)

Ilustrasi drone. (Unsplash/david henrichs)

Hitekno.com - Kembali terjadi, sebuah drone kali ini terbang di daerah terlarang bandara yang jelas-jelas tak diperbolehkan, dampaknya bandara di Jerman ini terpaksa harus ditutup sementara. 

Bandara Frankurt di Jerman terpaksa ditutup selama kurang lebih 2 jam pada hari Senin (2/3/2020) lalu. Ditutupnya bandara oleh pihak berwenang dilakukan atas dugaan aktivitas drone di wilayah bandara.

Dikutip Guideku.com dari laman Fox News, Selasa (3/3/2020), Bandara Frankurt ditutup pada pukul 11.15 dan dibuka kembali pada pukul 1 siang waktu setempat.

Baca Juga: Bagi-bagi Masker Gratis di Boyolali, Netizen: Syukur Masih Ada Orang Baik

The Associated Press menyebutkan bahwa sejumlah penerbangan terpaksa ditunda hingga dibatalkan akibat peristiwa tersebut. Salah satu penerbangan yang terkena dampak akibat penutupan bahkan berisi penumpang penting yakni politisi Jerman Armin Laschet.

Ilustrasi Bandara (Pixabay/RainerPrang)
Ilustrasi Bandara (Pixabay/RainerPrang)

Pihak berwenang juga terlihat mengerahkan anggota mereka menggunakan helikopter demi menemukan siapa yang dengan sengaja menerbangkan drone di area bandara.

Insiden ini menambah daftar panjang penutupan bandara yang diakibatkan oleh aktivitas drone.

Baca Juga: Sibuk Tangani Virus Corona, Perawat Cantik Ini Minta Dicarikan Pacar

Tak hanya Bandara Frankurt, beberapa waktu lalu Bandara Changi di Singapura juga sempat ditutup sementara waktu akibat ditemukannya aktivitas drone.

Ilustrasi Drone (Pixabay/Powie)
Ilustrasi Drone (Pixabay/Powie)

Penutupan yang terjadi pada bulan Juni lalu menyebabkan ditutupnya landasan pacu dan sebanyak 37 jadwal penerbangan menjadi terlambat. Duh, semoga tidak ada lagi ya, orang-orang iseng yang menerbangkan drone di area bandara ini.(Guideku.com/Arendya Nariswari)

Baca Juga: Life Hack! Netizen Ini Terbangkan Drone untuk Pasang Lampu Rumah

Berita Terkait
Berita Terkini

Harga HP itel Juli 2025 pun banyak menarik perhatian para pengguna gadget....

gadget | 23:53 WIB

Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy Z Flip 7, HP Lipat Rp 17 Juta Resmi ke RI...

gadget | 23:05 WIB

Samsung Electronics Co., Ltd. resmi memperkenalkan Galaxy Z Fold 7 dalam acara Galaxy Unpacked.....

gadget | 22:18 WIB

Kombinasi layar AMOLED, RAM 8 GB, dan baterai jumbo kini menjadi formula utama di segmen HP Rp2 jutaan pada Juli 2025 in...

gadget | 20:08 WIB

Temukan pilihan terbaik HP dengan fitur NFC dalam artikel Hitekno.com kali ini!...

gadget | 17:58 WIB