Bocoran Baru, Instagram Siapkan Fitur Khusus untuk Direct Messages

Fitur baru apa yang akan hadir ke Instagram?

Agung Pratnyawan
Minggu, 07 Maret 2021 | 21:30 WIB
Ilustrasi aplikasi Instagram. (Hitekno.com/Agung Pratnyawan).

Ilustrasi aplikasi Instagram. (Hitekno.com/Agung Pratnyawan).

Hitekno.com - Tak mau kalah dari platform media sosial lainnya, Instagram turut ikut memperbarui aplikasi mereka. Termasauk menghadirkan fitur baru yang memudahkan pengguna.

Bocoran paling baru, diketahui kalau platform milik Facebook ini tengah menyiapkan fitur baru untuk bisa filter konten di direct messages.

Hal ini diungkapkan Developer Android sekaligus engineering Alessandro Paluzzi. Dalam screenshot yang diunggah di akun Twitter, ia memperlihatkan Instagram siap meluncurkan fitur Content Controls yang memungkinkan pengguna bisa memblokir kata tertentu dalam direct messages mereka.

Baca Juga: Fitur Baru 'Live Rooms', Siaran Langsung di Instagram Bisa Sampai 4 Orang

Menurut laporan XDA Developers, Minggu (7/3/2021), pengaturan Content Controls ini akan muncul di kolom Pengaturan Privasi. Pengguna memiliki opsi untuk menambahkan kata tertentu yang tidak ingin mereka lihat.

Selanjutnya, Instagram bakal memblokir semua direct messages yang berisi kata pilihan secara otomatis. Pengguna juga memiliki opsi apakah mereka mau mengaktifkan filter tersebut ke semua orang atau hanya ke beberapa akun.

Ilustrasi Instagram. (Unsplash/ Katka Pavlickova)
Ilustrasi Instagram. (Unsplash/ Katka Pavlickova)

Paluzzi juga membagikan fitur Affiliate Marketing yang memungkinkan influencer Instagram memonetisasi konten mereka di platform media sosial tersebut.

Baca Juga: Sempat Tutup Komentar, Instagram Microsoft Kembali Diserang Netizen

Fitur baru ini akan muncul di kolom Creator pada pengaturan aplikasi. Affiliate Marketing ini kemudian tidak akan tersedia untuk semua pengguna ketika diluncurkan.

Selain itu, Alessandro Paluzzi juga menemukan adanya opsi edit unggahan baru yang disebut Brightness AI. Ia tidak menceritakan fungsi dari opsi tersebut. Namun diyakini fitur Brightness AI digunakan untuk menyesuaikan kecerahan unggahan mereka secara otomatis.

Belum ada informasi kapan Instagram bakal merilis tiga fitur barunya ini. Alessandro Paluzzi juga tidak menyebutkan apakah ketiganya akan serempak diluncurkan di semua negara atau beberapa negara tertentu saja.

Baca Juga: Ukuran Feed Instagram untuk Foto dan Video, Biar Timeline Makin Kece!

Kita tunggu saja sampai Instagram meluncurkan fitur baru filter konten di direct messages pada aplikasi miliknya. (Suara.com/ Dicky Prastya).

Berita Terkait
TERKINI

Jaringan internet yang ditawarkan HSPnet berkapasitas tinggi hingga 6 Tb/s....

internet | 10:48 WIB

Intel juga mengumumkan jajaran sistem-sistem AI baru yang skalabel dan terbuka, produk-produk generasi berikutnya dan ko...

internet | 18:50 WIB

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB
Tampilkan lebih banyak