Daftar Harga HP Infinix Mei 2023, Harga Mulai Rp 1 Jutaan

Jika kamu sedang mencari HP baru, khususnya yang bermerek Infinix, simak artikel di bawah ini.

Cesar Uji Tawakal

Posted: Jum'at, 05 Mei 2023 | 17:38 WIB
Infinix Hot 30i. (Infinix Indonesia)

Infinix Hot 30i. (Infinix Indonesia)

Hitekno.com - Daftar harga HP Infinix Mei 2023 bisa mengalami perubahan tergantung kebijakan perusahaan. Jadi jika kamu sedang mencari HP baru, simak artikel di bawah ini.

Harga HP Infinix Mei 2023 terbaru bisa kamu jadikan referensi jika ingin membeli smartphone dengan harga murah. Infinix Mobile merupakan salah satu brand smartphone yang berbasis di Hong Kong dan didirikan Transsion Holdings pada tahun 2013.

Meski dibangun pada tahun 2013, HP Infinix baru meramaikan pasar Indonesia di tahun 2016. Pertumbuhan brand Infinix bisa dibilang sangat cepat.

Baca Juga: Harga Chipset TSMC yang Made in US dan Jepang bakal Lebih Mahal

Dalam kurun sekitar 5 tahun, Infinix mampu head-to-head dengan berbagai merk HP raksasa di Tanah Air yaitu Xiaomi, Realme, OPPO, dan Vivo.

Berikut daftar harga HP Infinix Mei 2023 yang tim HiTekno.com rangkum untuk kamu.

1. Infinix Zero Ultra: Rp 6.459.000
2. Infinix Zero 20: Rp 3.599.000
3. Infinix Note 12 2023: Rp 2.599.000
4. Infinix Note 12i 2022: Rp 2.299.000
5. Infinix Hot 20S: Rp 2.349.000
6. Infinix Hot 12 Play NFC: Rp 1.899.000
7. Infinix Hot 12 Play: Rp 1.699.000
8. Infinix Hot 20i: Rp 1.499.000
9. Infinix Smart 6: Rp 1.179.000
10. Infinix HOT 30i x669c: Rp 1.499.000
11. Infinix Smart 7: Rp1.099.000

Baca Juga: Siap Produksi Chip 4nm, Samsung Bersaing Ketat Lawan TSMC

Infinix Hot 30i. (Infinix Indonesia)
Infinix Hot 30i. (Infinix Indonesia)

Saat ini Infinix sudah tersedia di 60 negara. Sejumlah wilayah yang memberikan respon positif terhadap kehadiran Infinix adalah Nigeria, Timur Tengah, dan Asia. Amerika Serikat juga termasuk salah satu negara yang dimasuki oleh Infinix.

Salah satu daya tarik dari Infinix sebagai brand yang layak diapresiasi adalah kemampuannya menghadirkan smartphone berkualitas di harga 1 jutaan. HP Infinix bisa menjadi opsi yang layak dipertimbangkan jika mencari HP sangat terjangkau.

Meski terjangkau, Infinix sudah tawarkan sensor sidik jari. Pasalnya, jarang HP di harga Rp 1 jutaan yang memiliki fitur keamanan tersebut. Di antara brand lain, Infinix tergolong menawarkan keunggulan di semua sisi.

Baca Juga: Bos Google Naik Gaji, Karyawan Naik Pitam

Beberapa smartphone rilisannya untuk kelas menengah dan entry-level, seringkali suguhkan spesifikasi dan fitur menarik.

Itulah daftar harga HP Infinix Mei 2023 yang bisa kamu pertimbangkan. Harga HP Infinix terbaru Mei 2023 bisa berbeda antara online dan toko. Selamat belanja!

Kontributor: Pasha Aiga Wilkins
Berita Terkait
Berita Terkini

Dell PowerStore membantu pengelolaan tuntutan beban kerja yang terus meningkat dengan storage quad-level cell (QLC) ....

gadget | 09:02 WIB

Cek berapa harga Sennheiser HD 620S resmi di Indonesia....

gadget | 09:52 WIB

Samsung Galaxy Watch7 dan Samsung Galaxy Buds3 Pro telah dibekali Galaxy AI, untuk apa?...

gadget | 09:35 WIB

Laris manis, POCO F6 terjual 30 ribu unit dalam seminggu....

gadget | 08:24 WIB

Cek berapa harga ADVAN TBOOK x Transformers....

gadget | 08:02 WIB