Akhirnya Terungkap Sosok Dr Vegapunk, Ternyata Wanita Bukan Bapak-bapak Tua

Inilah sosok Dr Vegapunk yang sebenarnya.

Agung Pratnyawan
Minggu, 25 September 2022 | 18:42 WIB
Karakter One Piece - Dr Vegapunk. (Fandom)

Karakter One Piece - Dr Vegapunk. (Fandom)

Hitekno.com - Dr Vegapunk menjadi kejutan terbesar dalam manga One Piece 1061, karena banyak yang tak menyangka sosok ini adalah seorang wanita. Sejak lama karakter One Piece ini telah ditunggu-tunggu kemunculannya.

Hal ini terungkap dalam spoiler One Piece 1061 yang sudah beredar, mengunkap sosok Dr Vegapunk yang lengkap dalam wujud seorang wanita.

Meski sudah ditebak-tebak sebelumnya, kemunculan Dr Vegapunk tetap membuat kejutan. Karena spoiler One Piece 1061 sebelumnya kurang begitu jelas informasi karakter ini. Ia masih menjadi karakter One Piece misterius.

Baca Juga: One Piece: 6 Proyek Mengerikan Dr Vegapunk, Buah Iblis Buatan hingga Senjata Mematikan

Pasalnya, apakah sosok dari Dr Vegapunk merupakan seorang pria atau perempuan menjadi pertanyaan fans. Selama ini Dr Vegapunk adalah ilmuwan yang cerdas.

Sosok Dr Vegapunk yang misterius akan segera terungkap. Hal ini diketahui dari spoiler One Piece 1061. Berikut cuplikan bocoran kemunculan dari Dr Vegapunk.

Selama ini, Dr Vegapunk hanya diketahui sebagai ilmuwan hebat. Sejak awal diperkenalkan hingga saat ini, sosoknya tak pernah muncul hingga banyak penggemar One Piece yang bertanya-tanya.

Baca Juga: Spoiler One Piece 1061: Dr Vegapunk Menjadi Sekutu Topi Jerami

Sosok ilmuwan ini memiliki andil besar dalam cerita One Piece, termasuk menciptakan satuan angkatan laut yang kuat, SSG. SSG dikonsep dengan kekuatan yang luar biasa hingga menggeser sosok Shicibukai.

One Piece - Dr Vegapunk. (Hitlava)
One Piece - Dr Vegapunk. (Hitlava)

Salah satu alasan mengapa sosok Dr Vegapunk memegang peranan penting karena SSG yang ia ciptakan bisa membuat jalan cerita One Piece menjadi semakin menegangkan.

Sementara itu, SSG sendiri digambarkan sebagai cyborg yang mirip Pacifista, namun dengan tampilang yang lebih mumpuni. Canggih dan tangguh. Hal ini yang membuat banyak penggemar penasaran dengan sosok asli Dr Vegapunk.

Baca Juga: Spoiler One Piece 1061: Sosok Dr Vegapunk Bakal Diungkap Eiichiro Oda?

Dalam tampilan chapter sebelumnya, sosok karakter One Piece ini disebut akan muncul di dekat unit SSG, namun hingga chapter 1060, sosoknya masih menjadi misteri. Itulah sebabnya, banyak yang menduga jika Dr Vegapunk akan muncul di One Piece 1061.

Hal ini diperkuat dengan spoiler One Piece 1061 yang menampilkan sosok Dr Vegapunk dalam spoilernya, yaitu ketika Nami menyatakan grup Topi Jerami sudah memasuki wilayah pulau dan berhasil mengalahkan cuaca buruk.

Pulau yang berhasil mereka taklukan adalah Future Island atau pulau masa depan milik Dr Vegapunk. Letak pulau ini diketahui tak jauh dari pangkalan Angkatan Laut.

Baca Juga: Spoiler One Piece 1058: Akhirnya Dokter Vegapunk Muncul Penampakannya?

Sementara itu, Luffy, Jinbei, Chopper, dan Bonney terpisah dari Kru dan Zoro juga Jinbei membuat sebuah tim yang bekerja khusus untuk mencari mereka.

Tapi di akhir chapter, seorang gadis yang belum pernah diketahui muncul dan mengaku sebagai Dr Vegapunk. Penggemar One Piece bisa dipastikan kaget dengan kemunculan ini karena jauh dari prediksi sebelumnya.

One Piece - penelitian Dr Vegapunk. (fandom)
One Piece - penelitian Dr Vegapunk. (fandom)

Selama ini, sosok Dr Vegapunk diyakini memiliki citra sebagai ilmuwan pria senior yang sangat cerdas. Sangat bertolak belakang dengan sosok gadis yang muncul pada spoiler.

Apakah benar sang gadis adalah sosok dari Dr Vegapunk atau merupakan sosok yang palsu. Lantas selama ini ada dimanakah Dr Vegapunk. 

Nantikan sosok kehadiran dari sosok asli dari Dr Vegapunk dalam One Piece 1061 yang segera hadir beberapa saat lagi. (SuaraSemarang.id/ Aam Winata Mail)

Berita Terkait
TERKINI

Itachi Uchiha adalah informan Jiraiya untuk mendapatkan informasi dari Organisasi Akatsuki....

geek | 11:28 WIB

Bukan hanya angkatan laut, cek apa saja kekuatan terbesar Pemerintah Dunia di One Piece....

geek | 12:01 WIB

Berikut adalah lima rekomendasi anime yang bisa kamu tonton saat libur Idul Adha....

geek | 19:53 WIB

Berikut ini adalah 5 kekuatan Pemerintah Dunia yang mungkin belum kamu ketahui. Dijamin bikin fandom kaget dibuatnya....

geek | 18:26 WIB

Mari kita lihat beberapa fakta menarik tentang serial Secret Invasion di bawah ini....

geek | 14:49 WIB

Suzume no Tojimari merupakan anime yang dirilis pada tahun 2022 dan diproduksi oleh CoMix Wave Films....

geek | 12:58 WIB

Tersedia dalam subtitle Indonesia, gunakan link nonton Black Clover Sword of the Wizard King ini....

geek | 14:39 WIB

Berdasarkan MBTI, cek siapa karakter Demon Slayer yang memiliki kepribadian mirip kamu....

geek | 10:16 WIB

Berikut adalah link nonton anime Slam Dunk the Movie, cocok buat yang ketinggalan nggak nonton di bioskop....

geek | 15:57 WIB

Lagi heboh di kalangan penggemar jika ternyata Nami punya hubungan "spesial" dengan Im Sama. Seberapa dekat dan serius h...

geek | 09:07 WIB

Berikut adalah cara nembak gebetan pakai bahasa Jepang-nya "Aku cinta kamu"....

geek | 19:58 WIB

Im Sama diketahui telah hidup sampai 800 tahun lamanya, apa rahasia keabadian karakter One Piece ini?...

geek | 15:50 WIB

Dapatkan link nonton Demon Slayer: Kimetsu No Yaiba Swordsmith Village Arc episode terbaru di sini....

geek | 15:00 WIB

Berikut adalah lima karakter kuat di anime Naruto yang banyak terbantu di pertempuran akibat kecerdasannya....

geek | 13:20 WIB

Bagi yang ingin menonton serial anime ini, berikut link nonton One Piece Eps 1066 lengkap dengan sub Indonesia....

geek | 16:52 WIB

Simak apa yang diungkap dalam Spoiler One Piece 1087 ini? Apakah hubungan Im Sama dan Gorosei dengan Buah Iblis?...

geek | 14:49 WIB

Mulai diungkap banyak informasi terbaru, cek kapan One Piece Live Action tayang di Netflix....

geek | 13:31 WIB

Berikut adalah sederet anime yang cocok ditonton saat bersantai dengan genre isekai....

geek | 10:55 WIB
Tampilkan lebih banyak